Kuliner Kue Ape atau Kue Tete

Kue tete
Kue Tete/Source: instagram: Kulinerbandung
Pernah mendengar Kue Tete? atau biasa yang disebut kue Ape ini termasuk salah satu Kuliner street food di kota Bandung, kota yang terkenal dengan kuliner uniknya ini memang tak perlu diragukan lagi soal jajanan khas nya.

Kue tete terbuat dari santan, tepung terigu, dan tepung beras, untuk warna hijaunya sendiri bisa diperoleh dari daun pandan maupun pewarna makanan, jika ingin merasakan gurih dan lembut dalam satu gigitan maka kue ini bisa menjadi pilihan sobat blogger.

Proses masaknya yang tidak memakan waktu lama bisa menjadi alternatif untuk sobat blogger yang sedang lapar dan ingin mencari pengganjal perut, hanya sekitar 4 menit saja. Penjualnya pun banyak bertebaran di alun-alun kota Bandung maupu di pasar tradisional.

Rasanya sendiri tak perlu ditanya lagi manis lembutnya sangat terasa ketika masuk di lidah selain itu pinggirannya yang gurih juga menambah cita rasa kue Ape ini. Untuk harganya sendiri sesuai dengan harga makanan street food pada umumnya yang cukup terjangakau yaitu cuman Rp1000 saja, bagaimana? murah bukan.

Kue ini berasal dari Jakarta karena namanya yang dsiebut Kue "ape" yang artinya apa, saya awalnya mengira kue ini berasal dari Bandung ternyata dari Jakarta toh..

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »