Air Terjun Latuppa Palopo Sulawesi Selatan

Foto Untuk Air Terjun Latuppa
Air Terjun Latuppa
Tempat wisata kali ini berada di bagian utara Sulawesi Selatan yaitu Air Terjun Latuppa yang berada di Palopo, mengapa disebut air terjun Latuppa, dikarenakan tempatnya yang berada di kelurahan Latuppa, Kecamatan Wara.

Wisata alam ini bisa menjadi referensi sobat blogger saat berkunjung ke kota Palopo, karena tak hanya kulinernya saja yang terkenal tapi juga tempat wisata di kota ini.

Air Terjun di tempat ini cukup dingin namun menyegarkan, kedalaman airnya juga tidak begitu dalam apalagi jika di musim kemarau aliran airnya cukup tenang. Puncak air terjun Latuppa juga tidak terlalu tinggi sehingga bisa digunakan sebagai tempat melompat yang aman. Selain berenang dan melompat sobat blogger juga bisa berleha-leha di bawah air tejun dan cukup aman karena tekanan air yang tidak begitu tinggi.

Pengunjung juga bisa beristirahat sejenak di sekitar lokasi air tejun dengan tersedianya gazebo, sobat blogger bisa makan di tempat ini. Tak jauh dari lokasi air terjun juga terdapat sungai yang cukup terkenal yaitu sungai jodoh, tempat ini bisa menjadi salah satu tempat persinggahan sobat blogger sebelum menuju air terjun latuppa karena terletak sebelum ai terjun.
Baca Juga : Indahnya Pulau Langkadea Makassar
Jarak Air Terjun Latuppa dari kota Palopo cukup dekat, hanya berjarak 6 km dengan kondisi jalan yang sudah diaspal. Jika berangkat dari Kota Makassar bisa menggunakan angkutan umum seperti Bus yang berangkat di pagi dan malam hari.

Keistimewaan Danau Matano Luwu Timur

Foto Danau Matano
Danau matano Luwu Timur
Sulawesi Selatan mempunyai banyak danau dengan keunikannya masing-masing, seperti danau tempe, danau towoti dan ada juga danau yang terkenal di Sulawesi Selatan yaitu Danau Matano yang terkenal dengan predikatnya sebagai danau terdalam di Asia Tenggara.

Danau dengan luas 16.000 hektar dan kedalaman 600 m ini terletak di Sorowako, Kecamatan Nuha, Kabupaten Luwu Timur. Danau ini memiliki panorama pemandangan yang indah karena dikelilingi oleh perbukitan dan gunung, selain itu air danau Matano sangat jernih sehingga kita bisa melihat langsung ikan-ikan yang sedang berenang di danau ini.

Terdapat salah satu tempat yang bisa dikunjungi yaitu Gua yang berada di sekitar danau yang menyimpan beberapa peninggalan masa lampau seperti alat memasak yang terbuat dari kuningan, selain itu juga terdapat alat berburu seperti tombak dan senjata tajam lainnya, ada juga salah satu gua yang berisikan sisa tengkorak manusia, gua ini juga dihuni oleh banyak kalelawar yang sedang tidur siang.

Selain Danau Tempe yang memiliki ikan khas endemik, Danau Matano juga mempunyai hewan endemik yang terkenal, yaitu ikan Buttini yang termasuk jenis hewan komsumsi, para wisatawan biasanya mencari ikan ini karena mempunyai warna dan bentuk yang unik. Ikan Buttini hanya bisa hidup di perairan Danau Matano sehingga tidak bisa dipelihara di tempat lain.

Cara menuju lokasi danau matano cukup mudah karena telah tersedianya sarana transportasi umu seperti Bus dan Pesawat, jika sobat blogger berangkat dari Makassar bisa langsung mengambil Bus Tujuan Sorowako dengan waktu tempuh sekitar 10 jam, untuk akses dengan menggunkan peswat saya kurang tahu, setelah sampai di Sorowako perjalanan dilanjutkan dengan melewati Pabrik di Kota Sorowako yaitu PT. Inco, setelah sampai di dermaga perjalanan dilanjutkan menuju Nuha dengan menggunakan perahu.
Baca Juga : Wisata Bukit Teletubbies Luwuk Banggai Sulteng
Fasilitas di Danau Matano sudah sangat lengkap seperti Toilet, Restaurant, Taman bermain anak Gazebo dan Bunggalow, selain itu juga terdapat wahana permainan air seperti banana boat, Jet Ski, dan kayak.





Ayam Geprek si Pedas-pedas Enak

Gambar Untuk Ayam Geprek
ayam geprek/ source: Instagram
Kuliner Ayam Geprek memang sedang lagi naik daun, apalagi di tempat saya (Makassar) ayam geprek ini bisa di temukan di mal-mal besar, rasanya memang nikmat dan gurih apalagi bagi pecinta makanan pedas, ayam geprek ini sangat recomended.

Sebenarnya ayam geprek sudah ada sejak tahun 2013 lalu tepatnya di kota Jogja banyak warung-warung di pinggir jalan yang menyajikan makanan yang satu ini dan saya sendiri kurang tahu asal daerah dari makanan ayam geprek ini.

Pertama kali mencicipi rasanya memang enak dan pedas mengigit, sebenarnya tergantung dari level yang kita inginkan, karena tak sempat memfotonya jadi saya mengambil gambar dari insatgram saja hehe, salah rumah makan ayam geprek yang terkenal di tempat saya yaitu ayam geprek bensu yang berlokasi di Grand Mall Batangase kabupaten Maros. Rasanya memang hampir mirip ayam kentucky karena ayamnya diberi tepung yang banyak lalu digoreng, setelah matang baru digeprek dan diberi bumbu pedas.

Jika sobat blogger mau coba membuat ayam geprek sendiri di rumah juga bisa karena bahannya cukup mudah di dapat, jika ingin lebih praktis sebaiknya beli ayam kentucky terlebih dahulu lalu siapkan bumbu seperti bawang putih, garam, cabai besar, dan micin. Ingat micinnya jangan terlalu banyak wkwk, tumbuk semua bumbu  seperti cabai, bawang putih dan garam, jangan tumbuk terlalu halus cukup tumbuk kasar saja lalu tambahkan micin, masukkan ayam kentucky ke dalam cobek lalu geprek bersama bumbu kasar, ayam geprek pun siap disajikan. Sobat blogger bisa menambahkan cabai sesuai selera jika ingin lebih pedas tambahkan rawit kecil agar rasanya lebih joss.
Baca Juga : Gurih Pindang Patin Enak Khas Palembang
Selain ayam geprek bensu di Makassar juga terdapat rumah makan ayam geprek lalinnya seperti  Ayam Geprek Sulawesi yang terletak di Jl. Boulevard, Ayam Geprek Panakukang yang terletak di Jl. Mawar dan beberapa tempat lainnya yang bisa sobat blogger temukan di om google, untuk harganya sendiri bervariasi mulai dari Rp25.000 hingga Rp35.000.

Tertarik untuk mencicipi ayam geprek?



Pemandangan Pantai Punaga Takalar

Foto Pantai Punaga Takalar
pantai punaga Takalar
Pantai yang terletak di Kabupaten Takalar, Sulsel ini mulai terkenal sejak tahun 2015 lalu yaitu Pantai Punaga yang menyajikan wisata karang tebing yang berada di pinggir pantai, jika musim kemarau tiba air laut pantai ini sangat jernih dan bersih.

Selain Pantai Appalarang yang selama ini kita kenal menyajikan pemandangan tebing di pinggir laut, maka Pantai Punaga juga bisa menjadi tujuan wisata sobat blogger karena pantai ini juga tak kalah indah apalagi dengan jarak yang lumayan dekat dari kota Makassar.

Pantai Punaga terletak di Desa Punaga, Kecamatan Mangara Bombang. Karena pantai ini berada di ujung Takalar maka membutuhkan waktu sekitar 1 jam lebih untuk sampai ke Pantai Punaga, hanya saja belum ada kendaraan umum yang melewati jalur ke pantai punaga.

Aktivitas yang bisa dilakukan di tempat ini yaitu berenang, berfoto atau sekedar berleha-leha di gazebo yang telah disediakan oleh pengelola, lokasi tempat yang sangat indah bisa dijadikan tempat berfoto yang sangat pas dengan latar pemandangan laut lepas yang berwarna kebiruan.

Waktu pas untuk berkunjung ke Pantai Punaga yaitu pada saat musim kemarau karena air laut yang cenderung tenang bersahabat :) apalagi air laut yang masih jernih bisa menambah keindahan pantai ini, berenang saat kondisi air laut sedang tenang bisa sobat blogger lakukan, jika berkunjung di sore hari jangan buru-buru pulang, tinggal sejenak untuk melihat pemandangan sunset yang indah dari atas tebing.

Pemandangan saat perjalanan menuju Punaga juga tak kalah indah karena sobat blogger bisa melihat savana (padang rumput) di kiri dan kanan, selain itu kita juga bisa melihat aktivitas para petani rumput laut yang sedang menjemur rumput karena Kabupaten Takalar salah satu penghasil rumput laut di Sulawesi Selatan.
Baca Juga: Wisata Hutan Pinus Malino
Jangan lupa untuk selalu berhati-hati saat berada di tebing Pantai Punaga karena karang yang tajam dan licin, kalau bisa gunakan alas kaki dan jangan lupa untuk selalu bertanya jika berkunjung ke Pantai ini karena tempat nya yang cukup jauh dari jalan poros Takalar kecuali jika sobat blogger membawa teman yang pernah ke tempat ini lebih bagus lagi..

Minuman Bandrek Khas Jawa Barat

Foto Untuk Bandrek Khas Jawa Barat
Bandrek Khas Jawa Barat
Minuman hangat yang satu ini memang paling pas dinikmati saat musim hujan, Bandrek terbuat dari campuran Jahe, merica dan gula merah yang dicampur menjadi satu, namun biasanya bandrek juga ditambahkan susu dan gula merah untuk menambah rasa nikmat bandrek.

Rasa bandrek ini sebenarnya hampir mirip dengan minuman tradisional di kampung saya yaitu sarabba dari Makassar yang juga terbuat dari Jahe dan gula merah, bandrek biasanya disajikan dengan air kelapa beserta daging buahnya yang bisa menambah khasiat dari minuman ini, tinggal pilih mau dicampur susu atau air kelapa rasanya sama-sama joss..

Menurut info yang saya dapat bandrek memiliki banyak manfaat untuk kesehatan seperti meningkatkan daya tahan tubuh, menurunkan tekanan darah tinggi karena kandungan jahe yang terdapat di dalam bandrek bisa membantu melebarkan pembuluh darah dan merangsang pelepasan hormon adrenalin jadi peredaran darah akan menjadi lancar, bandrek juga bisa mencegah masuk angin, cocok sebagai teman begadang sobat blogger :)

Membuat minuman bandrek cukup mudah semua bahan seperti jahe, gula merah, merica, cengkeh dan beberapa rempah lainnya ditumbuk lalu disaring untuk mendapatkan ekstraknya, seduh dengan air panas dan tambahkan daging buah kelapa agar rasanya makin nikmat, jika sobat blogger mau juga bisa ditambahkan daun pandan sebagai penambah aroma.
Baca Juga : Sate Klatak Khas Jogja
Bandrek juga telah tersedia dalam kemasan sachet, jadi tinggal diseduh air panas namun rasanya agak sedikit berbeda dengan yang dibuat secara manual hehe, terlepas dari itu tergantung dari selera masing-masing.

Lawa Jantung Pisang Makanan Khas Palopo

Foto Lawa Jantung Pisang
Lawa Jantung Pisang
Warga Sulawesi Selatan terutama bagian Luwu dan Palopo pasti mengenal makanan tradisional yang satu ini, lawa merupakan makanan yang terbuat dari sayur-sayuran mentah dicampur dengan udang rebon yang masih mentah, dan ditambahkan perasan jeruk nipis, lawa juga dicampur dengan parutan kelapa yang telah disangrai yang menjadikan rasanya menjadi gurih, inilah yang membedakan antara lawa Palopo dan urap yang berasal dari Jawa.

Mengapa rasa lawa palopo tidak amis padahal menggunakan udang dan ikan mentah? ini disebabkan tambahan perasan jeruk limau pasturi yang bisa menetralkan bau amis, selain itu juga diberi sedikit tambahan garam, apalagi jika ditambahkan rawit dan dicampur bersama lawa maka rasanya akan lebih enak lagi.

Selain menggunakan bahan jantung pisang, biasanya warga sulawesi menggunnakan sayur pakis sebagai bahan membuat lawa dan rasanya tentu saja sama-sama enak, perbedaannya hanya terletak pada warnanya dan biasanya menggunakan kelapa parut yang tidak disangrai.

Lawa paling pas dinikmati bersama kapurung dan dange sagu yang juga makanan khas Palopo maupun Luwu, jika sobat blogger terbiasa makan nasi bisa mencoba menikmati lawa dengan nasi panas.
Baca Juga : Kuliner Gudeg Jogja
Tertarik untuk mencicipi Lawa? di Kota Makassar banyak warung yang menyajikan makanan khas palopo, salah satunya aroma luwu dan aroma palopo adalah warung yang terkenal di Makassar menyajikan makanan khas Palopo seperti parede, kapurung, dange dan pocco. Alamat rumah makan aroma luwu terletak di jl. Sultan Alauddin No.137.

7 Tempat Wisata Keren di Makassar dan Sekitarnya 2017

Berkunjung ke Kota Makassar jangan lupa mengunjungi tempat wisata di tempat ini, karena Makassar bukan hanya terkenal dengan kulinernya tapi beragam wisata alam, thempark, dan wisata sejarah ada di Kota ini, selain itu kabupaten di sekitar kota Makassar juga menyediakan wisata yang tak kalah indah, langsung saja check it out..

1. Air Terjun Takapala


Gambar 7 Tempat Wisata Keren

Air Terjun Takapala berjarak 6 km dari Pusat Malino dan dapat ditempuh dari kota Makassar selama kurang lebih 2 jam, Air terjun Takapala menyajikan wisata air terjun disertai tebing batu yang menjulang tinggi, di tempat ini kita bisa bermain air sambil menikmati tumpahan air terjun dari ketinggian Baca selengkapnya

2. Bugis Waterpark Makassar


Bugis waterpark mulai beroperasi tahun 2012 lalu dan menjadi tempat wisata air favorite warga Makassar, tempat ini terletak di perumahan bukit baruga tepatnya di jalan sektor Mahamero antang No.1, untuk tiket masuk seharga [baca selengkapnya]

3. Hutan Mangrove Tongke-tongke Sinjai


Hutan Mangrove Tongke-tongke terletak di kabupaten Sinjai Sulawesi selatan, jika ditempuh dari kota Makassar perjalanan memakan waktu selama 4 jam, di tempat ini kita bisa melihat pohon mangrove di sisi kiri dan kanan diantara jembatan yang terbuat dari kayu, selain itu kita juga bisa melihat hamparan laut luas sebelum memasuki kawasan tongke-tongke, fasilitas yang tersedia yaitu [baca selengkapnya]

4. Pulau Langkadea



Makassar juga mempunyai pulau yang indah, salah satunya pulau Langkadea, pulau ini bisa menjadi tempat sobat blogger menenangkan diri karena tak ada seorangpun yang tinggal di pulau ini, air laut yang jernih dan bersih dapat menjadi tempat bersnorkeling yang pas, perjalanan dapat ditempuh dari pelabuhan bangkoa menuju lankadea dengan lama perjalanan 1-2 jam, harga sewa kapal sekitar [baca selengkapnya]

5. Air Terjun Bossolo Jeneponto


Air Terjun Bossolo terletak di Kabupaten Jeneponto yang bisa ditempuh dari kota Makassar dengan lama perjalanan sekitar 2 jam lebih, cukup dekat bukan? di tempat ini sobat blogger bisa melihat air terjun dari atas ketinggian disertai dengan hijaunya tumbuhan yang tumbuh di sekitar air terjun, jika ingin merasakan dinginnya air terjun, sobat blogger bisa menuruni bukit dan langsung menuju titik jatuh air terjun [baca selengkapnya]

6. Gunung Nona Enrekang


Gunung Nona berjarak 200 km dari kota Makassar dan ditempu dengan waktu 4 jam perjalanan, di tempat sekitar gunung ini banyak terdapat cafe yang dapat dijadikan tempat bersantai sambil menikmati pemandangan hijaunya gunung di depan mata, selain itu bentuk gunung yang unik juga menjadi daya tarik sendiri, walaupun cukup jauh dari kota Makassar namun perjalanan tak akan terasa melelahkan karena sepanjang perjalanan sobat blogger akan melihat hamparan sawah, laut, dan gunung yang indah [baca selengkapnya]

7. Fort Rotterdam Makassar


Wisata sejarah yang terletak di kota Makassar ini bisa menjadi tujuan terakhir sobat blogger sebelum meninggalkan kota Makassar, benteng rotterdam merupakan benteng peninggalan kerajaan Gowa-Tallo, di dalam kawasan benteng terdapat museum Lagaligo yang menyimpan benda-benda kuno yang bersejarah, benteng ini mempunyai ketinggian 5 meter dengan ketebalan 2 meter [baca selengkapnya]







Wisata Bukit Teletubbies Luwuk Banggai Sulteng

Foto Bukit Teletubbies Luwuk
bukit teletubbies
Luwuk Banngai yang terletak di Provinsi mempunyai wisata alam yang indah, salah satunya bukit teletubbies yang menyajikan wisata alam yang sangat indah, jika dilihat memang mirip dengan bukit teletubbies yang ada di Televisi :).

Bukit teletubbies ini terletak di Desa Lumpoknyo, Luwuk Banggai, Sulteng sehingga dikenal juga dengan bukit Lumpoknyo. Sebelum melakukan perjalanan ke tempat ini sebaiknya persiapkan dahulu bekal sobat blogger karena belum ada warung di lokasi ini.

Bukit teletubbies juga bisa dijadikan tempat camping karena mempunyai hamparan rerumputan yang luas sehingga tinggal memilih lokasi yang paling pas, pemandangan di malam hari juga sangat bagus karena kelap-kelip lampu kota terlihat dari bukit ini.

Jarak dari kota Luwuk menuju tempat ini sekitar 45 menit, sobat blogger bisa beristirahat sejenak di desa Biak untuk mempersiapkan tenaga karena perjalanan akan dilanjutkan menuju atas bukit. Jalan menuju tempat masih sedikit rusak dan berlubang.
Baca Juga : Berwisata di Rammang-rammang Maros
Jangan lupa persiapkan kamera sobat blogger karena bukit teletubbies sangat cocok dijadikan tempat foto dengan latar belakang pemandangan alam yang indah, hijaunya hamparan bukit menjadi nilai plus tersendiri, sobat blogger juga bisa berfoto diantara rumput ilalang yang tumbuh di sekitar bukit.

Wisata Pulau Liukang Tanjung Bira Bulukumba

Foto untuk pulau Liukang
pulau Liukang a.k.a pulau penyu
Pulau Liukang atau orang juga mengenalnya dengan sebutan pulau penyu merupakan pulau yang terletak berseberangan dengan Pantai Tanjung Bira. Pulau Liukang menjadi salah satu tujuan wisata para wisatawan yang datang ke Kabupaten Bulukumba. Di pulau ini sobat blogger bisa melihat banyak penyu yang dikembangbiakkan di sekitar pulau ini.

Pulau Liukang menjadi tempat berkembang biak para penyu yang sekaligus menjadi tempat pengangkaran penyu, tempat ini masih sangat alami dan bersih karena belum terlalu sering dijamah oleh tangan jahil manusia. Air lautnya masih bersih sehingga sangat cocok untuk diving dan snorkeling, pasir pantainya juga sangat bersih hampir tak ada sampah yang terlihat berserakan di tempat ini.

Jika ingin melihat penyu secara langsung atau bahkan berenang bersama bisa mencoba datang ke pengangkarannya. Di tempat penangkaran ini sobat blogger bisa langsung turun untuk berenang bersama penyu, bahkan penyu di sini sangat dekat dengan manusia, mereka akan langsung menghampiri pengunjung yang baru turun ke penangkaran. Untuk biaya masuk ke penangkaran cukup terjangkau hanya Rp15.000 sobat blogger sudah bisa berinteraksi dengan penyu.

Jika perut terasa keroncongan jangan khawatir karena di pulau liukang banyak restaurant yang menyajikan menu makanan seafood yang segar-segar karena bahan makanannya langsung diambil dari keramba sehingga rasa makanannya sangat enak. Harga makanan di sini bervariasi mulai dari Rp40.000 hingga Rp500.000.

Tertarik untuk mengunjungi Pulau ini? sobat blogger bisa langsung datang ke Kabupaten Bulukumba yang dapat ditempuh selama 4 jam perjalanan dari Kota Makassar, setelah sampai di Tanjung Bira bulukumba perjalanan dilanjutkan menuju Pulau Liukang selama 10 menit dengan jarak 1 km dari Tanjung bira, untuk transportasi bisa menggunakan Speedboat maupun kapal jolloro (perahu tradisional) dengan membayar sewa Rp250.000-Rp500.000 tergantung dari cara sobat blogger menawar :)
Baca Juga : Berkunjung ke Bendungan BIli-bili Sulsel
Jangan lupa untuk menyiapkan kamera karena banyaknya spot foto menarik yang bisa dijadikan tempat berfoto mulai dari pesisir pantai pulau Liukang, keramba penyu hingga di restaurant juga bisa menjadi spot foto yang keren, namun jika ingin berfoto bersama penyu sebaiknya berhati-hati agar penyunya tidak stres.