tambahwawasanapasaja.blogspot.com |
Waktu mencoba nasi pecel tentu orang awam seperti saya yang berasal dari Makassar tidak mengetahui mana nasi pecel dari Kediri, Madiun dan dari kota lainnya, itupun juga kalau pesan di warung jawa di kota saya cuma bilang "Mba, Nasi pecelnya satu" wkwk
Setelah saya mencari perbedaan nasi pecel, ternyata memang masing-masing kota di Jawa Timur mempunyai ciri khas nasi pecelnya masing-masing. Seperti nasi pecel dari kediri yang pernah saya coba, memiliki cita rasa tersendiri yaitu sambal tumpangnya, saya cari infonya sambal tumpang itu apa dan ternyata sambal tumpang terbuat dari tempe busuk yang dicampur dengan cabe, garam dan bawang putih, meskipun terbuat dari tempek busuk ternyata cara pengolahannya sangat bersih dan proses pembusukan tempenya juga aman dan rasanya mantap.
Kembali ke topik utama, jadi nasi pecel adalah nasi yang disiram dengan bumbu kacang dan dicampur dengan sayuran rebus seperti tauge, kangkung, timun, dan kacang panjang. Sangat cocok dinikmati pada waktu jam makan siang, untuk yang malas makan sayuran karena hanya dimasak seperti biasa boleh menjadikan nasi pecel sebagai alternatif karena sayurnya dicampur berbagai macam bumbu jadi rasa sayur yang khas bisa sedikit tersamarkan.
Cara membuatnya cukup mudah karena bahannya yang mudah di dapat di pasar tradisional maupun modern, berikut cara membuat nasi pecel sederhana
Bahan
200 gr Kacang tanah sangrai
Gula Merah
Air Hangat
1/2 sdt terasi yang telah dibakar
Larutan asam secukupnya
2 sdt Garam
Tauge rebus
1 ikat kangkung rebus
1 ikat kacang panjang rebus
Baca Juga: Pepes ikan teri yang enak
Cara membuat
Ulek semua bahan yang dijadikan bumbu kacang seperti Kacang tanah, Gula merah, terasi dan garam
Tambahkan air asam dan air hangat ke dalam ulekan.
Letakkan Sayuran seperti Kangkung, Tauge, dan kacang panjang di piring lalu siram dengan bumbu kacang.
Tambahkan kerupuk peyek dan sajikan bersama nasi panas.
Jika sobat blogger ingin membuat bumbu Pecel tumpang khas kediri bisa mencari di blog tetangga, caranya juga mudah seperti membuat sambal pecel pada umimnya, terimakasih...
1 comments:
commentsbagus gan informasi nya, salam dari rental mobil jogja
Reply